Senin, 21 Januari 2013

Bolehkah Sarapan Buah?


Memang benar sih, makan sarapan apapun dianggap lebih baik daripada tidak sarapan sama sekali. Namun, mengonsumsi buah sebagai pengganti sarapan apakah baik bagi tubuh?

Buah menawarkan sepaket nutrisi yang baik bagi tubuh. Bahkan, termasuk sarapan sehat karena menyediakan vitamin, mineral, air dan serat. 

Sayangnya, hanya memakan buah di pagi hari tidak dianjurkan. Menurut ahli diet dari Breach Candy Hospital, Eileen Canday, buah tidak memberikan asupan energi yang cukup bagi tubuh, agar kuat menjalani aktivitas harian.

Mengonsumsi buah saja malah membuat tubuh 'K.O.' duluan sebelum siang hari. Karena tak menyediakan sumber energi, buah malah membuat Anda mudah lelah dan dapat menyebabkan lonjakan kadar gula darah.

Jika tetap ingin memakan buah sebagai ganti sarapan, lebih baik menambahkan sumber gizi lainnya, seperti oatmeal. Ketika Anda mencampurkan potongan buah favorit Anda ke dalam semangkuk oatmeal, maka Anda sudah memiliki sarapan yang lezat plus seimbang.



Like This..?? Share This Article..........

Tidak ada komentar:

Posting Komentar